Dalam rangka mendukung pencapaian Visi Universitas Diponegoro “Menjadi Universitas Riset yang Unggul” melalui peningkatan jumlah publikasi di Jurnal Internasional Bereputasi maupun pencapaian luaran penelitian, dengan ini LPPM Undip mengundang Bpk/Ibu Peneliti yang didanai oleh DRPM BRIN Kemendikbud Ristek maupun Selain APBN Undip Tahun Anggaran 2021 (daftar terlampir) untuk mengikuti Pelatihan/Klinik Manuskrip dan Submit Publikasi Internasional Batch XLIV tahun 2021 yang akan dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meetings pada:
- hari I tanggal : Kamis, 5 Agustus 2021
- pukul : 09.00 WIB – selesai
Ada beberapa hal yang perlu kami sampaikan terkait kegiatan tersebut:
- Peserta adalah penerima hibah penelitian sumber dana DRPM BRIN/Kemendikbud Ristek maupun dana Selain APBN Undip Tahun Anggaran 2021;
- Bagi ketua peneliti yang mendapatkan hibah penelitian lebih dari satu judul, pada saat pelaksanaan kegiatan wajib hadir dan diwakili oleh anggota atau asistennya (bukan dari tendik) di setiap judul penelitian yang lain;
- Ketua peneliti wajib melakukan registrasi/pendaftaran sesuai jumlah judul penelitian melalui laman: http://manuskrip.lppm.undip.ac.id, dan wajib mengunggah file draft Manuskrip (bahasa lnggris) dalam format pdf, mulai tanggal 10 s/d 25 Juli 2021 (draf manuskrip menyesuaikan kesiapan data yang dimiliki);
- Dalam pelaksanaannya setelah penyampaian materi selesai, peserta akan dikelompokkan dan didampingi oleh narasumber/pendamping;
- Zoom Meeting ID dan Passcode akan didapatkan melalui aplikasi Pendaftaran Manuskrip H-3 sebelum kegiatan.
- Setiap peserta (judul penelitian) wajib mencapai status minimal submit pada jurnal yang dituju.
- Keikutsertaan kegiatan ini sebagai salah satu persyaratan dalam membuka blokir dana penelitian sebesar 10% atau 30% tahun anggaran 2021.
- Bilamana ada kendala dalam pendaftaran dapat menghubungi Sdr. Sariyanto (Hp.0856 4023 7709) dan Sdri. Hanjar Setyowati, S.Kom, (Hp.0857 3555 9475).
Atas perhatian dan kerja samanya, disampaikan terima kasih.
Lampiran: Undangan Pelatihan/Klinik Manuskrip dan Submit Publikasi Internasional Batch XLIV Tahun 2021