Dalam rangka meningkatkan kualitas dan akuntabilitas pelaksanaan program KKN-PPM dan HI-LINK di perguruan tinggi, Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat akan melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (MONEV) penugasan program KKN-PPM dan HI-LINK tahun anggaran 2014 pada:
Hari/Tanggal : 20-31 Oktober 2014
Waktu : Mulai pukul 09.00 sampai selesai
Tempat : LPPM UNDIP
Peserta Monev : Nama ketua, perguruan tinggi dan judul terlampir.
Berkenaan dengan hal tersebut di atas, dimohon kepada ketua pelaksana di Universitas Diponegoro untuk memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
- Ketua pelaksana program KKN-PPM dan HI-LINK beserta mitra kerjanya untuk mempersiapkan bahan-bahan presentasi atau paparan pelaksanaan Program tahun 2014 dan wajib hadir pada saat MONEV berlangsung.
- Membawa bahan-bahan pelaksanaan kegiatan program KKN-PPM dan HI-LINK (laporan kegiatan, photo-photo kegiatan, poster, produk yang dihasilkan dan bahan-bahan lain yang telah dikerjakan pada pelaksanaan program).
- Ketua pelaksana dan mitra kerja diminta hadir 15 menit sebelum acara dimulai dan mengikuti acara pembukaan serta pengarahan dari reviewer dan pimpinan perguruan tinggi pelaksana serta peserta diminta untuk memfasilitasi kendaraan/transportasi reviewer saat tinjauan atau observasi obyek atau tempat kegiatan program KKN-PPM dan HI-LINK dilaksanakan.
- MONEV Program KKN-PPM dan HI-LINK dilakukan dengan cara presentasi para ketua pelaksana dan mitra kerja, pembahasan oleh reviewer dan akan dilanjutkan dengan kunjungan atau observasi ke lokasi kegiatan program dilaksanakan
- Biaya transportasi/perjalanan pp, akomodasi dan konsumsi ketua pelaksana dan mitra kerja program KKN-PPM dan HI-LINK yang akan dimonev menjadi tanggung jawab masing-masing pelaksana program.
- Monev program KKN-PPM dan HI-LINK tahun anggaran 2014 hanya dilaksanakan sesuai dengan tanggal, tempat dan waktu yang telah ditetapkan. (Jadwal monev akan diumumkan menyusul menunggu konfirmasi dari Dikti.
Demikian disampaikan atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Lampiran: